Fortuna X-Tra Plus adalah program asuransi yang Memberikan Perlindungan Asuransi optimal dengan hasil Investasi optimal bagi Anda. Pilihan terbaik untuk Anda dan keluarga untuk masa depan.
Manfaat Investasi
Akumulasi Investasi yang terbentuk dari Premi yang diinvestasikan
Manfaat Meninggal
- Maksimal sebesar 100% Uang Pertanggungan hingga usia 80 tahun.
- Manfaat Tambahan Meninggal Akibat Kecelakaan maksimal sebesar Uang Pertanggungan dengan ketentuan tidak melebihi Rp500juta atau USD62,500, hingga usia 70 tahun, dan/atau
- Manfaat Tambahan meninggal Akibat Kecelakaan dalam Transportasi Umum sebesar Manfaat Tambahan Meninggal Akibat Kecelakaan, hingga usia 70 tahun.
KEUNGGULAN
Investasi Optimal
Akumulasi investasi yang optimal karena 50% dari dana yang Anda bayarkan di tahun pertama dan 100% dari dana yang Anda bayarkan sejak tahun ke dua dan seterusnya akan langsung diinvestasikan ke dalam Dana Investasi.
Fleksibel
Anda Bebas menentukan Pilihan dan alokasi Dana Investasi, penarikan dan penambahan Dana Investasi. Anda dapat menentukan sendiri besarnya Uang pertanggungan 5 sampai dengan 25 kali Premi Dasar Tahunan. Asuransi Tambahan Anda dapat memaksimalkan manfaat perlindungan Asuransi dengan menambahkan Asuransi Tambahan (Rider) seperti: Manfaat Santunan Tunai Harian Rawat Inap, Manfaat Pembebasan Premi, Manfaat Perlindungan terhadap Risiko Penyakit Kritis, Manfaat Asuransi Jangka Warsa(Term)
Ketenangan Pikiran
Polis Anda akan tetap berlaku sekalipun Anda berhalangan membayar Premi selama Nilai Akun Premi Top Up Anda mencukupi untuk membayar Premi. Seluruh Asuransi Tambahan tetap berlaku meskipun Polis Anda dalam kondisi cuti Premi Otomatis selama Nilai Akun Premi Top Up Anda mencukupi untuk membayar biaya bulanan dan premi Asuransi Tambahan.
Manfaat Lengkap
Anda dapat menikmati manfaat produk ini semasa hidup dan dapat digunakan sebagai dana waris bagi keluarga yang ditinggalkan.
*Syarat dan ketentuan diatur selengkapnya didalam Polis.
PILIHAN JENIS INVESTASI
IDR Equity Fund
Investasi pada instrument saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) yang memberikan pertumbuhan hasil yang relatif tinggi dengan risiko yang relatif tinggi pula.
IDR China-India-Indonesia Equity Fund
Investasi pada instrument saham yang memiliki eksposure ekonomi di Cina, India dan Indonesia yang memberikan pertumbuhan hasil yang relatif tinggi dengan risiko yang relatif tinggi pula.
IDR Balanced Fund
Investasi pada instrument saham, pendapatan tetap dan pasar uang yang memberikan pertumbuhan yang seimbang dan konsisten, dengan resiko yang moderat.
IDR Fixed Income Fund
Investasi pada instrument pendapatan tetap dengan tingkat pengembalian yang relatif stabil disertai tingkat risiko yang relatif moderat. USD Fixed Income Fund Investasi pada instrument pendapatan tetap dalam mata uang USD dengan tingkat pengembalian yang relatif stabil disertai tingkat risiko yang relatif
moderat.
IDR Money Market Fund
Investasi pada instrument pasar uang dengan tingkat pengembalian yang stabil dengan risiko rendah.
IDR Dana Berkah Fund
Investasi pada instrument pasar uang yang berbasis Syariah dengan tingkat pengembalian yang stabil dengan risiko rendah.
RISIKO INVESTASI
- Risiko perubahan kondisi ekonomi dan politik yang menyebabkan memburuknya kinerja pasar modal dan berkurangnya Nilai Unit (NAB) yang anda terima.
- Risiko perubahan ketentuan perundang-undangan yang berlaku dibidang perasuransian dan/atau investasi pada umumnya.
- Segala risiko atas jenis pilihan investasi menjadi tanggung jawab Anda
BIAYA-BIAYA & LOYALTY BONUS
- Biaya Akuisi
- Tahun Polis ke-1 sebesar 50% Premi Dasar tahunan.
- Tahun Polis ke-2 dan seterusnya sebesar 0% Premi Dasar tahunan.
(Premi sudah termasuk biaya akuisisi bank rata - rata sebesar 24% pada tahun pertama)
- Loyalty Bonus
Bagi nasabah setia yang telah melakukan pembayaran Premi Dasar pada Tahun Premi ke-10 dan/atau Tahun Premi ke-11 serta akumulasi penarikan dari akun Premi Dasar tidak melebihi dari 2 kali Premi Dasar tahunan, kami akan memberikan loyality bonus sampai dengan 50% dari Premi Dasar yang diakumulasikan kedalam manfaat Investasi Anda
sebagai berikut:
- Biaya Top Up sebesar 3% dari Premi Top Up.
- Biaya Pengelolaan Investasi maksimal 2,5% per tahun dari portfolio investasi.
- Biaya Asuransi besarnya tergantung usia Tertanggung dan Uang Pertanggungan sebesar 0,23-8,24 per 1000 Uang Pertanggungan perbulan.
- Biaya Administrasi dan Biaya Pemeliharaan mengikuti ketentuan yang berlaku.
- Biaya Penebusan akan dikenakan apabila Polis menjadi batal atau pada saat Anda melakukan penebusan pada tahun Polis tertentu. Penarikan dana Top Up tidak akan dikenakan biaya.
RISIKO INVESTASI
- Risiko perubahan kondisi ekonomi dan politik yang menyebabkan memburuknya kinerja pasar modal dan berkurangnya Nilai Unit (NAB) yang anda terima.
- Risiko perubahan ketentuan perundang-undangan yang berlaku dibidang perasuransian dan/atau investasi pada umumnya.
- Segala risiko atas jenis pilihan investasi menjadi tanggung jawab Anda.
Disclaimer:
Produk asuransi ini adalah produk asuransi milik PT.AIA FINANCIAL serta bukan merupakan produk dan tanggung jawab CIMB Niaga. CIMB Niaga hanya bertindak sebagai pihak yang mereferensikan produk asuransi PT. AIA FINANCIAL. produk ini tidak dijamin oleh CIMB Niaga dan tidak termasuk dalam cakupan program penjaminan sebagaimana dimaksud dalam ketentuan perundang-undangan mengenai lembaga penjamin simpanan.
Bank CIMB Niaga tidak bertanggung jawab atas polis asuransi yang diterbitkan PT. AIA FINANCIAL serta atas kinerja asuransi ataupun kinerja produk; Nasabah Pembeli produk wajib membaca dengan teliti serta menyetujui segenap persyaratan serta kondisi (term & condition) yang tercantum pada Polis. PT. AIA FINANCIAL bertanggung jawab atas penerbitan/penolakan Polis dan Klaim.
0 Response to "Asuransi Jiwa Fortuna X-Tra AIA"
Post a Comment