Asuransi Syariah BNI LIfe adalah produk asuransi sesuai syariah untuk tujuan merencanakan keuangan pemegang polis dari berbagai macam kebutuhan seperti jaminan hari tua, pendidikan sampai perencanaan haji/umroh. Pengertian Asuransi Syariah berdasarkan Dewan Syariah Nasional (DSN) dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) adalah sebuah usaha saling melindungi dan tolong menolong di antara sejumlah orang melalui investasi dalam bentuk aset dan/atau tabarru’ yang memberikan pola pengembalian untuk menghadapi risiko tertentu melalui Akad yang sesuai dengan syariah. Pengertian asuransi Islam ini berbeda dengan asuransi pada umumnya. Adapun perbedaan asuransi syariah dan konvensional, antara lain perjanjian asuransi syariah dibuat berdasarkan prinsip tolong-menolong, sementara perjanjian asuransi konvensional dibuat berdasarkan prinsip jual-beli. Perbedaan lain adalah dalam asuransi syariah, tidak dikenal pengalihan risiko, tetapi menggunakan pembagian risiko.
Dalam konsep pembagian risiko, yang saling menanggung risiko adalah para peserta itu sendiri bukan perusahaan asuransi, sehingga perusahaan asuransi bukan sebagai penanggung tetapi berfungsi sebagai pemegang amanah. Dalam perkembangannya, asuransi syariah memiliki banyak keunggulan dan kelebihan jika dibandingkan dengan asuransi konvensional. Hal ini tentu saja membuat adanya perbedaan mendasar di antara kedua jenis asuransi tersebut. Manfaat lain yang dapat diperoleh pemegang asuransi syariah adalah perlindungan jiwa terhadap risiko meninggal apapun penyebabnya, biasanya hingga peserta berusia 80 tahun. Manfaat tambahan pun bisa diterima pemegang asuransi jika terjadi risiko meninggal karena kecelakaan sampai usia 70 tahun atau meninggal akibat kecelakaan dalam transportasi umum dan/atau dalam perjalanan ibadah hingga usia 70 tahun.
Baca Juga : Manfaat Asuransi Pendidikan BNI Life Smart Education
Baca Juga : Manfaat Asuransi Pendidikan BNI Life Smart Education
Berikut adalah 5 Produk Asuransi Syariah BNI Life :
Merupakan program asuransi pendidikan yang dirancang sesuai dengan prinsip Syariah untuk memberikan dana pendidikan Buah Hati Anda secara bertahap
Investa Plus Syariah dikelola secara professional dan transparan sesuai prinsip Syariah yang bersih dari unsur maysir, gharar dan riba sehingga hasil investasi yang Anda peroleh lebih berkah dan halal, dengan cara pembayaran kontribusi sekaligus.
Adalah produk yang memberikan manfaat investasi sekaligus proteksi yang dikelola secara Syariah. Melalui Multi Investa, Anda dapat merencanakan keuangan Anda untuk berbagai macam kebutuhan seperti perencanaan hari tua, pendidikan, bahkan perencanaan haji/umroh yang dikelola dengan prinsip Syariah, dengan kontribusi yang dibayar secara berkala (regular).
Merupakan program Asuransi Kesehatan Kumpulan yang memberikan perlindungan kesehatan bagi karyawan beserta keluarganya dalam masa asuransi yang ditentukan. Program ini dikelola secara professional dan transparan sesuai prinsip Syariah yang bersih dari unsur maysir, gharar dan riba.
ASURANSI JIWA PEMBIAYAAN SYARIAH
Program asuransi jiwa untuk nasabah-nasabah pembiayaan bank syariah rekanan selama jangka waktu yang telah ditentukan. Produk ini dirancang untuk memberikan manfaat asuransi berupa pengembalian pembiayaan peserta kepada pemegang polis apabila peserta meninggal dunia dalam jangka waktu pembiayaan (masa asuransi).
Baca Juga :
Baca Juga :
0 Response to "5 Asuransi Syariah BNI Life Terbaik Indonesia"
Post a Comment